Minggu, 26 September 2010

Gambaran Umum dan Struktur SIM di Bidang Bisnis

Pendahuluan

Sistem Informasi Manajemen (SIM) merupakan sistem informasi yang sudah banyak diterapkan pada perusahaan yang bergerak dibidang perdagangan barang dan jasa baik pada perusahaan besar, menengah, atau kecil. Khsusnya pada tahun-tahun mendatang struktur kerja diberbagai bidang akan berubah. Diperlukan suatu cara untuk mengurangi dampak dari globalisasi. Dan pada tulisan kali ini Saya akan membahas tentang gambaran umum SIM beserta strukturnya.

Tinajauan Pustaka

  • Manajemen
Menurut Atmosudirdjo (Dasar-dasar Ilmu Administrasi, 1986) secara umum penegertian manajemen adalah pengendalian dan pemanfaatan daripada semua faktor dan sumberdaya yang menurut suatu perencanaan , diperlukan untuk menapai atau menyelesaikan suatu objek atau tujuan tujuan tertentu.
  • Komputer
Menurut Donald H.Sanders adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data yang cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan supaya secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memprosesnya dan menghasilkan output dibawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi-instruksi program yang tersimpan di memori (Computer Today, 1985)
  • Sistem Informasi Manajemen
Merupakan suatu sistem berbasis komputer yang menyediakan informasi bagi beberapa pemakai dengan kebutuhan serupa. Outpu informasi digunakan oleh manajer atau non manajer dalam perusahaan untuk membuat keputusan dalam memecahkan masalah, Menurut Raymond McLeod Jr (Sistem Informasi Manajemen, 1996)

Pembahasan

A. Gambaran Umum SIM

Pada Tahun 1954 komputer komersial generasi pertama sudah popouler berorientasi pada aplikasi bisnis, untuk melakukan pengolahan gaji pegawai dengan menggunakan bahasa pemrograman COBOL. Kegiatan ini merupakan kegiatan pengolahan data untuk menyajikan informasi dengan mengikuti prosedur standar tertentu agar mampu mendukung fungsi operasi, manajemen, dan pengambilan keputusan dalam suatu organisasi atau perusahaan. Dengan memanfaatkan komputer sebagai media penunjangnya. Kegiatan semacam ini umumnya disebut Sistem Informasi Manajemen (SIM).

Sebuah organisasi mengadakan transaksi-transaksi dan aktivitasnya yang harus diolah agar bisa menjalankan kegiatannya sehari-hari. Dalam bidang akuntansi misalnya melakukan analisis keuangan, neraca, laba rugi. bahkan ada beberapa software yang khusus disediakan untuk operasi akuntansi.

Di bidang perdagang, telah banyak mempergunakan mesin kasir yang dilengkapi oleh kendali komputer sehingga mesin tersebut dapat dikendalikan oleh pihak manajer untuk mengambil sebuah keputusan.

Di bidang perbankan, salah satu sistem informasi perbankan telah digunakan solusi untuk melakukan upgrade terhadap sistem yang dimiliki, agar mengurangi resiko kegagalan investasi untuk menghadapi siklus bisnis yang selalu berubah.

Di bidang perhotelan sistem informasi digunakan untuk menentukan jumlah dan jenis kamar yang terisi dan masih kosong.

Pada dasarnya pembahasan sistem informasi manajemen bukan pada teknologi komputer, tetapi membahas tentang kemampuan komputer yang membuat sistem informasi manajemen terwujud. Karena komputer tidak dapat mengambil suatu keputusan maka sebagian tugas dilaksanakan oleh manusia dan lainnya dilakukan oleh mesin.

Komputer sebagai unsur dalam SIM yang memiliki kegiatan sebagai berikut :
  • Menerima data sebagai masukan (Input)
  • Memproses data (Proses)
  • Mengeluarkan informasi sebagai keluaran (Output)

B. Struktur SIM

Struktur SIM pada dasarnya dibedakan menjadi dua yaitu
  • Sistem yang terstruktur (formal)
Formal adalah sistem yang berjalan menurut norma-norma organisasi yang berlaku pada semua orang, sesuai dengan kedudukannya dalam organisasi.
  • Sistem tidak terstruktur (non formal)
Nonformal adalah sistem yang berlaku dilingkungan organisasi melalui saluran-saluran tidak resmi tetapi mempunyai pengaruh cukup kuat dalam kehidupan organisasi yang bersangkutan.

Struktur SIM berdasarkan kegiatan manajemen
  • Pengendalian Operasional
  • Pengendalian Manajemen
  • Perencanaan Strategi

Struktur SIM berdasarkan fungsi Organisasi
  • Subsistem Pemasaran
  • Subsistem Produksi
  • Subsistem Logistik
  • Subsistem Personalia
  • Subsistem Keuangan dan Akuntansi
  • Subsistem Fungsional
Sintesis Struktur SIM
  • Struktur Konseptual
merupakan gabungan subsistem fungsional
  • Struktur Fisik
untuk subsistem fungsional yang terpisah ditambah suatu pangkalan data, beberapa aplikasi umum, dan satu model dasar analisa umum dan model keputusan

Penutup

Kesimpulan

Secara teori, komputer bukanlah persyarat mutlak bagi sebuah sistem informasi manajemen, namun dalam prakteknya menjadi suatu kepercayaan bahwa sistem informasi manajemen yang baik tidak akan berjalan tanpa bantuan kemampuan komputer. Sistem informasi manajemen harus mampu menyeimbangkan biaya yang dikeluarkan serta manfaat yang akan diperoleh suatu organisasi.

Saran

Agar tidak mengalami kegagalan membangun SIM dalam organisasi, harus memiliki perencanaan yang baik, sumber daya manusia yang handal, manajer yang ikut serta dalam merancang dan mengendalikan sistem serta mampu memotivasi anggotanya.

Referensi

http://blog.re.or.id/struktur-sistem-informasi-manajemen.htm
http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/index-sisteminformasimanajemen.htm
http://library.usu.ac.id/download/fe/akuntansi-mutia.pdf
http://lily.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/8345/catatan.doc
http://syopian.net/blog/?p=796
http://www.scribd.com/doc/8336496/Analisis-Peranan-Sistem-Informasi-Manajemen-Berbasis-Komputer-Dalam-Proses-Pengambilan
http://www.slideshare.net/bang_qq/peran-sistem-informasi-manajemen-dalam-pengambilan-keputusan-organisasi
http://www.slideshare.net/bang_qq/peran-sistem-informasi-manajemen-dalam-pengambilan-keputusan-organisasi
http://www.smecda.com/e-book/SIM/Simbab1.pdf
Atmosudirdjo, S. Prajudi. 1986. Dasar-dasar Ilmi Administrasi. Jakarta : Ghalia Indonesia.
Leod Jr., Raymond Mc. 1996. Sistem Informasi Manajemen, Jilid I. PT. Bhuana Ilmu Populer, Jakarta.
Sanders, Donald H. 1985. Computer Today. New York : McGraw Hill Education.

5 komentar:

Rianto Hidayat mengatakan...

Pada dasarnya pembahasan sistem informasi manajemen bukan pada teknologi komputer, tetapi membahas tentang kemampuan komputer yang membuat sistem informasi manajemen terwujud. Dari statement itu berarti masih berhubungan dengan penggunaan komputer? Apa bisa proses transaksi tanpa menggunakan komputer itu dikatakan sbg sistem informasi manajemen??

Holmes mengatakan...

Untuk menjawab pertanyaan anda, Saya ingin sedikit menceritakan sejarah awal munculnya SIM. Ketika komputer generasi baru muncul, dan mampu pemrosesan data lebih baik. Produsen mempromosikan generasi komputer yang baru ini, dan memperkenalkan konsep Sistem Informasi Manajemen dengan tujuan utama yaitu aplikasi untuk menghasilkan informasi bagi manajemen.

Dari sini kita tahu bahwa Sistem informasi manajemen dilahirkan oleh aplikasi komputer yang mampu mengolah data lebih akurat, berkualitas, dan tepat waktu, sehingga manajer bisa mengambil keputusan dengan lebih efektif dan efisien.

Jadi tanpa komputer, data tidak dapat diolah dengan baik sehingga tidak mampu memenuhi informasi bagi manajemen.

Teuku Mochammad Ismail mengatakan...

apakah dibidang lain selain dibidang bisnis SIM sangat penting...??

jelaskan alasan anda secara jelas..

thankss..

tak waiting yooo.
hehe..

Holmes mengatakan...

SIM juga berorientasi pada beberapa bidang seperti pendidikan dari proses operasional pendaftaran siswa baru, proses akademik, pengelolaan keuangan, sampai operasional siswa menjadi alumni. Juga dibidang rumah sakit.

pada dasarnya SIM merupakan kunci dari bidang yang menekankan keuangan/finansial dan manajemen personalia.

azzatunnida mengatakan...

di blog anda tertulis "Sistem tidak terstruktur (non formal)

Nonformal adalah sistem yang berlaku dilingkungan organisasi melalui saluran-saluran tidak resmi tetapi mempunyai pengaruh cukup kuat dalam kehidupan organisasi yang bersangkutan."

tolong dijelaskan salura-saluran seperti apa yang dimaksudkan tidak resmi itu yaa ?? :)